Friday, December 30, 2016

Cara Mengatasi Icons Desktop Auto Arrange ketika diRefresh

Beberapa waktu yang lalu mengalami hal demikian, Icons di desktop tertata secara otomatis ketika direfresh. Padahal di view - auto arrange icons nya tidak tercentang. Setiap kali ditata manual, kemudian direfresh balik ke posisi semula seperti ketika tertata secara otomatis.
Desktop

Cara Mudah Menggunakan Whatsapp di PC atau Notebook

Aplikasi Whatsapp Messenger (WA) merupakan aplikasi pesan instan yang begitu populer bagi siapa saja yang keseharianya selalu berhubungan dengan smartphone dsb. untuk berkirim pesan, gambar, video, dokumen atau bahkan sebagai tempat mengobrol secara beramai-ramai. Di WA sendiri sekarang ada fitur yang memudahkan bagi para pengguna untuk menggunakannya via PC atau Notebook. Fitur ini bagi mereka yang sekiranya ribet menggunakan tombol keyboard di layar sentuh, mungkin terlalu kecil atau alasan lainnya. Berikut langkah-langkah menggunakan WA di PC atau Notebook atau disebut juga dengn Whatsapp Web.

Mengatasi Koneksi Internet yang Mati setelah Menggunakan ComboFix

Beberapa waktu lalu iseng install ComboFix untuk scanning apakah di PC ada malwarenya apa tidak. Scan pun berjalan di situ tertulis memakan waktu yang agak lama. Di systray icon Network tampak normal. Dari pada bengong, coba buat browsing dan streaming. Lho kok browsernya cuman berputar-putar tak bisa terkoneksi ke internet, sempet panik juga :D. Akhirnya harus menutup paksa ComboFix yang sedang proses scan tadi, koneksi internet tetap saja gagal. Kemudian mencoba untuk uninstall ComboFix beserta folder-folder yang ada kaitan dengannya dan kemudian merestart PC. Ternyata hasilnya sama saudara-saudara, paniknya langsung ke level stadium Wembley :D.

Coba cari-cari tutorial via HP, belum ada satupun cara yang berhasil, sempat dongkol juga. Sampai pada akhirnya ingat TING TONG!!!, oh ya kan ada software ADWCleaner barang kali bisa.
Klik Scan sampai selesai - Clean - Restart
Alhamdulillah setelah di restart, koneksi internetnya pun pulih seperti sedia kala. Stop jangan iseng lagi! :D

Cara Mudah Install/ Update Internet Explorer 11

Berikut ini adalah tips mudah agar ketika melakukan install atau update Internet Explorer ke versi 11 tidak mengalami kesalahan. Sebelum melakukan instalasi sebaiknya syarat-syarat berikut harus terpenuhi terlebih dahulu: Windows 7 SP1 dan Windows Server 2008 R2 SP1, kemudian unduh instalasi Updates berikut di sini, dan unduh juga IE 11 di sini.
Internet Explorer 11