Saturday, April 2, 2016

Cara Memindahkan Folder Default User Profile untuk Chromium Browser, Google Chrome, dan turunannya

Browser yang pernah dicoba di antaranya Chromium (x86/64) dan Iron Browser, untuk UCBrowser lebih mudah lagi karena sudah ada setingannya sendiri untuk memindahkan Folder Default User Profile ke drive atau folder lain. Untuk lokasi file foldernya di C:\Users\User Account\AppData\Local\, misal sebagai contoh untuk Chromium Browser C:\Users\00\AppData\Local\Chromium. 
Chromium Browser
Berikut adalah langkah-langkahnya:
1. Jalankan terlebih dahulu browsernya misal Chromium Browser. Kemudian setting browser dan 
    tambahkan ekstensi2 yang sekiranya diperlukan.
2. Buka Windows Explorer - Tools - Folder options - View - pilih Show hidden files, folders or drives
3. Masuk ke C:\Users\User Account\AppData\Local\Chromium.
4. Salin (Copy) folder Chromium tersebut ke misal: F:\Documents\My Webs\User Data\00 Sehingga       menjadi F:\Documents\My Webs\User Data\00\Chromium
6. Buatlah shortcut browsernya
7. Edit shortcut yang telah kita buat tadi, Shortcut Chromium - klik kanan - pilih Properties. Pada tab 
    Shortcuts - Target edit sehingga menjadi seperti ini: sebagai contoh Chromium browsernya ada di 
    F:\Admin\Portables\Browser\Chromium\
    
F:\Admin\Portables\Browser\Chromium\chrome.exe --user-data-dir="F:\Documents\My Webs\User Data\00\Chromium\User Data"
8. Untuk mengetahui shortcut yang kita buat berhasil, coba hapus default folder profilenya berikut.
    C:\Users\User Account\AppData\Local\Chromium, kemudian jalankan shortcutnya. Jika berhasil 
    maka akan sesuai dengan tampilan, setingan dan ekstensi yang telah anda tambahkan tadi.



No comments:

Post a Comment